<span style="font-size: 17px;"><strong>PENASULTRA.ID, KENDARI</strong> - </span><span style="font-size: 17px;">Tim Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Universitas Halu Oleo (UHO) menghadirkan program </span><span style="font-size: 17px;">sistem pendukung keputusan penentuan penerima bantuan sosial (bansos) di Kelurahan Kendari Caddi Kota Kendari.</span> <span style="font-size: 17px;">KKN Tematik ini dilaksanakan sejak 30 Juli hingga 30 Agustus 2024 yang dibimbing oleh sembilan dosen lapangan yang berasal dari Prodi Matematika, Ilmu Komputer, dan Statistika FMIPA UHO.</span> <span style="font-size: 17px;">Ketua Tim Pengabdian KKN Tematik UHO, Dr. Muhammad Kabil Djafar mengatakan, program ini dihadirkan untuk memudahkan perangkat kelurahan dalam </span><span style="font-size: 17px;">melakukan verifikasi</span><span style="font-size: 17px;"> data penerima bansos.</span> <span style="font-size: 17px;">"</span><span style="font-size: 17px;">Aplikasi tersebut digunakan di kelurahan. Data-data di input membantu kelurahan. Untuk konsumsi kelurahan mengelola data penerima bantuan sosial," kata Kabil, Selasa 3 September 2024.</span> [caption id="attachment_69339" align="alignnone" width="438"]<img class="size-full wp-image-69339" src="https://penasultra.id/wp-content/uploads/2024/09/IMG-20240904-WA0065.jpg" alt="" width="438" height="236" /> Tim KKN Tematik UHO sebelum berangkat ke Kendari Caddi. Foto: Dok Tim KKN Tematik UHO[/caption] <span style="font-size: 17px;">Menurutnya,</span><span style="font-size: 17px;"> operator atau admin kelurahan diberikan pelatihan cara menggunakannya aplikasi tersebut.</span> <span style="font-size: 17px;">"</span><span style="font-size: 17px;">Kami h</span><span style="font-size: 17px;">arap produk atau aplikasi ini bisa dimanfaatkan seoptimal mungkin untuk membantu tugas-tugas mereka," </span><span style="font-size: 17px;">ujar Ketua Jurusan Matematika FMIPA UHO ini.</span> <span style="font-size: 17px;">Program yang dihadirkan ini mendapat apresiasi dan dukungan dari pihak kelurahan, apalagi hal itu membantu mereka dalam bekerja.</span> <span style="font-size: 17px;">"Pak lurah, bapak </span><span style="font-size: 17px;">Muhammad Syahlan Jaya Negara sangat </span><span style="font-size: 17px;">mendukung penuh mahasiswa KKN mulai dari datang hingga penarikan mahasiswa," </span><span style="font-size: 17px;">Muhammad Kabil memungkas.</span> <span style="font-size: 17px;">Untuk diketahui, KKN Tematik UHO di </span><span style="font-size: 17px;">Kelurahan Kendari Caddi Kota Kendari melibatkan 20 mahasiswa dari dua program studi (prodi), yakni Matematika dan Ilmu Komputer FMIPA UHO.</span> <strong><span style="font-size: 17px;">Penulis: Yeni Marinda</span></strong> <!--/data/user/0/com.samsung.android.app.notes/files/clipdata/clipdata_bodytext_240904_195307_400.sdocx--> <strong>Jangan lewatkan video populer:</strong> https://youtu.be/OEmSs3dgdqI?si=73ujEuIkIfEglG-M
Discussion about this post