PENASULTRA.ID, MANOKWARI – Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Papua Barat resmi melaksanakan Ekspedisi Safari Ramadan ke daerah-daerah terpencil di Papua Barat.
Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan resmi melepas tim Ekspedisi Safari Ramadan, Selasa 19 April 2022 di Sekretariat KKSS Papua Barat, ruko H.Bauw.
Gubernur Dominggus meminta semua pihak untuk memberikan dukungan doa kepada Tim Safari Ramadan KKSS Papua Barat yang akan bertolak ke daerah terpencil di Papua Barat, guna berbagi kepada umat yang membutuhkan.
“Di sana ada janda, fakir miskin,anak yatim piatu, orang-orang tua kita yang menjalankan ibadah puasa dan juga akan merayakan Idul Fitri, agar mereka ini bisa dibantu,” harap orang nomor satu di Papua Barat ini.
Ia berterima kasih kepada KKSS dan para donatur yang ikut berbagi di bulan suci ramadan.
“Ada yang menyumbang dalam bentuk dana, material, ada juga pikiran dan tenaga. Terutama juga dalam doa,” kata Dominggus.
Discussion about this post