“Menulis berita tidak didasarkan kebencian, kepentingan orang per orang, kelompok, atau golongan. Tetapi, pengabdian kita kepada publik untuk menghadirkan informasi-informasi yang mencerahkan, mengedukasi, serta sosial kontrol yang profesional,” tekan wartawan senior LKBN Antara itu.
Pada pelaksanaan orientasi kali ini, peserta akan menerima sejumlah materi dari para senior PWI Sultra.
Sesi pertama, kata Ketua Panitia Orientasi PWI Sultra, Sumarlin, peserta akan diberikan materi mengenai sejarah dan pengenalan organisasi PWI. Pada materi ini akan dibawakan oleh Wakil Ketua Bidang Organisasi PWI Sultra H. Atto Raidi yang juga merupakan wartawan senior RRI.
Selanjutnya, materi mengenai Peraturan Dasar dan Peraturan Rumah Tangga (PD/PRT) PWI bakal dibawakan oleh Wakil Ketua Bidang Advokasi PWI Sultra Umar Marhum. Umar Marhum sendiri merupakan Pemimpin Redaksi (Pemred) Penasultra.id dan Dinamikasultra.com.
Kemudian pada sesi kedua, kata Sumarlin, peserta menerima materi mengenai Kode Etik Jurnalistik yang akan dibawakan oleh Ketua Dewan Kehormatan (DK) PWI Sultra, Rudi Iskandar (Pemred Telisik.id).
Discussion about this post