PENASULTRA.ID, MUNA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Muna melantik 450 anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) Pemilu 2024.
450 anggota PPS ini datang 124 desa dan 26 Kelurahan sekabupaten Muna. Dimana masing-masing desa dan kelurahan, diwakili oleh tiga orang.
Pelantikan empat ratusan PPS itu juga dihadiri oleh Bupati Muna LM Rusman Emba, Ketua DPRD Irwan, Ketua Bawaslu Al Abzal Naim dan sejumlah Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) dilaksanakan di Sarana Olahraga (SOR) La Ode Pandu, Selasa 24 Januari 2023.
Ketua KPU Muna Kubais menegaskan agar para PPS yang telah dilantik untuk bekerja secara profesional, mandiri, adil dan jujur sesuai pakta integritas.
Kubais menekankan pula untuk PPS tetap menjaga kode etik penyelenggara Pemilu dan tetap netral dalam menjalankan tugasnya.
Discussion about this post