<strong>PENASULTRA.ID, MUNA</strong> – Tokoh senior Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Sulawesi Tenggara (Sultra), La Ode Rifai Pedansa yakin pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) Muna 9 Desember 2020 mendatang, 75 persen suara masyarakat Kecamatan Napabalano jatuh kepada pasangan calon (paslon) LM Rajiun Tumada-La Pili (RAPI). “Pemilih Napabalano adalah pemilih cerdas, setiap lima tahun masyarakat Napabalano merupakan pendobrak pertama dalam menentukan seorang pemimpin,” kata Rifai Pedansa dalam orasi politiknya di kampanye RAPI di Kelurahan Tampo, Kecamatan Napabalano belum lama ini. Menurut tokoh pendiri PDIP Sultra ini, calon pemimpin yang telah menyatakan tekadnya untuk maju pada perhelatan pilkada pasti telah memasang “pondasi” sebagai modal dasar, dan itu ada pada sosok Rajiun Tumada. Hal ini dapat dilihat semasa Rajiun memimpin Kabupaten Muna Barat (Mubar). Dibawah kepemimpinan bupati defenitif pertama di Mubar tersebut, Rajiun berhasil membawa Bumi Laworo lebih maju dan berkembang pasca mekar dari Kabupaten Muna 2014 lalu. “Jadi itu gambaran sosok yang mau maju, bukan mau tenggelam seperti selama ini. Walaupun partai mendukung disebelah, silahkan ambil bajunya, tetapi roh dan marwahnya masih ada di hati sodara-sodara untuk memenangkan RAPI,” pungkas ayah dari Ketua DPC PDIP Muna, La Ode Freby Rifai itu. <strong>Penulis: Sudirman Behima</strong> <strong>Editor: Yeni Marinda</strong> <strong>Jangan lewatkan video populer:</strong> https://youtu.be/Godm1MrmnaY
Discussion about this post