Dwi menyampaikan, penghargaan ini tak lepas dari dukungan para donatur yang terus memberikan doa dan dukungan serta seluruh tim yang bekerja penuh dedikasi. Keberhasilan ini adalah bukti nyata bahwa kepedulian bersama bisa menghadirkan keberkahan dan manfaat yang lebih luas.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh tim telah berkontribusi dalam menyelesaikan berbagai persyaratan sehingga para juri menyatakan bahwa Laznas PPPA Daarul Qur’an layak memborong tujuh kategori dalam IFA Award 2024 ini. Kami juga sangat berterima kasih kepada para donatur yang senantiasa mendampingi dakwah kami sepanjang tahun ini. Semoga penghargaan ini menjadi amal jariyah yang tak terputus bagi semua pihak yang terlibat. Aamiin,” tuturnya.
Editor: Ridho Achmed
Jangan lewatkan video populer:
Discussion about this post