<strong>PENASULTRAID, KENDARI</strong> - Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Hj. Sasriati membuka secara resmi lomba Lulo Kreasi yang digelar dalam rangka menyambut hari ulang tahun (HUT) ke-194 tahun Kota Kendari, di Pantai Nambo, Senin 5 Mei 2025. Sasriati dalam sambutannya mengungkapkan, kegiatan ini menjadi bukti nyata untuk terus menjaga dan mengembangkan warisan budaya, khususnya tari Lulo yang merupakan identitas Kota Kendari dan sebagai ibu kota Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra). “Melalui Lulo kreasi ini kita bisa melihat keindahan, kekayaan dan keunikan budaya. Melalui lomba ini juga kita memberikan ruang untuk generasi muda untuk berkarya, berkreasi dalam mempersembahkan Lulo dengan gaya mereka sendiri,” ujarnya. Sasriati juga mengharapkan, lomba Lulo kreasi ini dapat memotivasi generasi muda untuk terus mencintai dan melestarikan budaya. “Lulo adalah jembatan antara masa lalu dan masa depan, kita wajib untuk melestarikannya agar tetap hidup dan dinikmati oleh generasi mendatang. Selain itu lomba Lulo Kreasi dapat menjadi bagian penting dalam upaya promosi pariwisata budaya untuk memperkenalkan keindahan budaya kita kepada wisatawan lokal, wisatawan nusantara hingga wisatawan mancanegara,” paparnya. Diketahui, lomba ini diikuti oleh 22 kelompok yang terbagi menjadi dua kategori yaitu 12 kategori umum dan 10 kategori sanggar tari. <strong>Berikut juara-juaranya:</strong> <strong>Kategori Umum:</strong> 1. Kerukunan Keluarga Amonggedo Lembo (Kekal) 2. SMKN 3 Kendari 3. Family Grup <strong>Sanggar tari:</strong> 1. Etnico Crew 2. Sanggar Grimapis 3. Glow Management Kendari <strong>Editor: Ridho Achmed</strong> <strong>Jangan lewatkan video populer:</strong> https://youtu.be/lyPkc0zfMSo?si=0OgN06zoBXNcV7gZ
Discussion about this post