<strong>PENASULTRA.ID, KENDARI -</strong> Mahasiswa Jurusan Penyuluhan Pertanian Universitas Halu Oleo (UHO) lolos mengikuti Program Holistik Pembinaan dan Pemberdayaan Desa (PHP2D) program dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia (Kemendikbud Ristek) mewakili Universitas Halu Oleo (UHO). Program tersebut merupakan, kegiatan pembinaan dan pemberdayaan masyarakat yang dilakukan oleh mahasiswa melalui Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Ketahanan Nasional UHO. Mahasiswa peserta PHP2D Jurusan Penyuluhah Pertanian sudah melakukan riset sejak bulan Maret 2021 di Desa Lambangi Kecamatan Kolono Timur, Konawe Selatan Konsel, dengan tema pemberdayaan perempuan untuk meningkatkan keberdayaan rumah tangga nelayan menghadapi kerentanan di musim angin timur melalui inovasi pemanfaatan limbah kopra, kemudian dilakukan pembuatan proposal untuk diseleksi langsung oleh Kemendikbud Ristek. <blockquote class="twitter-tweet"> <p dir="ltr" lang="in">Karakter Elektoral Amran Sulaiman Positif Terhadap Capres 2024 <a href="https://t.co/kfSgxtJwSm">https://t.co/kfSgxtJwSm</a></p> — Penasultra.id (@penasultra_id) <a href="https://twitter.com/penasultra_id/status/1436240333394923520?ref_src=twsrc%5Etfw">September 10, 2021</a></blockquote> <script async src="https://platform.twitter.com/widgets.js" charset="utf-8"></script> Dosen pembimbing kegiatan, Nur Isiyana Wianti mengatakan, PHP2D merupakan wadah yang sangat bagus sekali untuk para mahasiswa. "Mahasiswa turun ke masyarakat melakukan pemberdayaan, output dari kegiatan itu adanya perubahan pengetahuan, kesadaran dan pendapatan di masyarakat. PHP2D juga kastanya lebih tinggi dari kegiatan atau program lain," kata Nur Isiyana belum lama ini. Menurutnya, kegiatan PHP2D sudah di mulai sejak bulan Juli dan akan berakhir pada Desember 2021. Kegiatan tahap pertama, lanjut dia, pelatihan pembuatan briket, biochar dan pembuatan wadah tanaman dari sabut kelapa. Saat ini masuk pada tahapan pendampingan. "Hasil dari kegiatan PHP2D akan menghasilkan tulisan ilmiah berupa jurnal yang akan di presentasikan seminar nasional, seminar internasional dan terakreditasi di situs jurnal ilmiah SINTA," tutur Nur Isiyana. <strong>Penulis: Fadli</strong> <strong>Editor: Basisa</strong>
Discussion about this post