PENASULTRA.ID, MUNA – Bakal calon (Balon) Bupati Muna, La Ode Kardini resmi mendaftarkan diri di Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem, Senin 22 April 2024.
Di hari yang sama, Kadis Perikanan dan Kelautan Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) itu juga mengembalikan berkas pencalonan di DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Muna. Ratusan pendukung dan simpatisan turut mengantar La Ode Kardini pada momen tersebut.
Daftarnya Kardini di dua partai merupakan bukti keseriusannya maju pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 di Bumi Sowite.
La Ode Kardini mengatakan, untuk membangun daerah tidak semudah membalikkan telapak tangan. Olehnya, selain dibutuhkan kecerdasan, calon pemimpin harus memiliki talenta membangun.
“Waktunya kita memilih pemimpin yang betul-betul punya niat membangun daerah menjadi lebih baik berkembang. Seorang pemimpin berani dan mau memberikan tauladan dan contoh yang baik buat masyarakatnya,” kata Kardini.
“Hadirnya kita, bagaimana mendapatkan simpati dan dapat merebut hati masyarakat. Kita juga harus punya gagasan yang ditawarkan sebagai solusi kemajuan pembangunan Muna kedepan,” Kardini menambahkan.
Discussion about this post