Dalam fans zone, ia menunjukkan sejumlah merek sponsor F1 Melbourne, termasuk kehadiran mobil listrik yang ramah lingkungan.
“Dibuat flownya berubah menjadi lebih luas, ada merek besar dan panggung di sini bisa terkelola dengan baik. Apalagi ini terhubung dengan shuttle atau commuter dan tempat parkir,” ujar Sandi.
Ia mengatakan, pola desain tersebut dapat diterapkan dalam perhelatan balap otomotif yang ada di Indonesia, termasuk MotoGP Mandalika.
Keberadaan fans zone, misalnya dapat dimanfaatkan sebagai ruang displai produk UMKM.
“Jadi ini pelajaran yang bisa kita dapat dari penyelenggaraan F1 dengan total ada 120 ribu penonton perhari. Sedangkan kita di MotoGP Mandalika ada 60 ribu penonton,” beber Sandi.
Discussion about this post