Ditempat berbeda, Lurah Napabalano, Kartiani membantah jika pihaknya menjaminkan apa-apa kepada pihak manapun. Selaku unsur pemerintah di Napabalano, ia hanya sebatas memfasilitasi guna kelancaran kegiatan yang berada di wilayahnya.
Terkait komitmen antara La Ridaka dan pihak kontraktor, Kartiani mengaku tak ingin ikut campur terlalu jauh ihwal itu.
“Jadi selaku lurah Napabalano saya sebatas memfasilitasi saja, agar semua baik -baik saja. Saya akan coba bantu mediasi persoalan mereka ini, biar tidak berlarut-larut. Akte hibahnya kita sudah siapkan tapi belum ditandatangani oleh La Ridaka,” Kartiani memungkas.
Penulis: Sudirman Behima
Editor: Yeni Marinda
Jangan lewatkan video populer:
Discussion about this post