PENASULTRA.ID, BAUBAU – Acara Tablig Akbar yang diselenggarakan oleh salah satu perusahaan di Baubau pada Sabtu malam 18 Juni 2022 mampu menghipnotis serta menghibur warga.
Meski diguyur hujan, tidak menghapus niat warga Baubau untuk mendengarkan tausiah yang dibawakan oleh ustaz kondang asal Makassar yaitu Muhammad Nur Maulana bersama rekan hostnya Akhmad Fadli.
Tanpa disadari kurang lebih hampir tiga jam kekocakan sang ustaz yang terkenal humoris itu mampu memukau masyarakat Baubau. Hingga acara selesai tak satupun warga beranjak dari lokasi Tablig Akbar di alun-alun Kotamara Baubau.
Sebelum memulai ceramahnya, Ustaz Maulana merasa bangga dengan masyarakat Baubau yang memiliki rasa toleransi beragama yang cukup tinggi.
Bagaimana tidak, pelaksana kegiatan tablig akbar tesebut merupakan keturunan Tionghoa dan beragama kristen yang sudah lama berdomisili di Baubau.
“Luar biasa masyarakat baubau, tinggi sekali tinggi sekali toleransi beragamanya. Terima kasih ki ibu, bapak sudah selenggarakan acara ini,” kata Maulana.
Dalam tausiahnya, Nur Maulana mengajak masyarakat Baubau agar berpuasa sunnah yang dimulai sejak 1 hingga 9 Zulhijah karena dalam puasa tersebut memiliki banyak makna.
Discussion about this post