PENASULTRA.ID, KENDARI – Muhaimin Iskandar atau Gus Ami mendirikan posko “Gerakan Bangkit Belajar” untuk peserta didik di seluruh Indonesia, termasuk di Sulawesi Tenggara (Sultra).
Gerakan Bangkit Belajar resmi dilaunching pada 12 Agustus 2020. Di Sultra sendiri, pertama kali dibuka di sekitar pesisir Kelurahan Purirano, Kecamatan Kendari Kota Kendari.
Koordinator Wilayah Gerakan Bangkit Belajar Sultra, Jaelani mengatakan, gerakan sosial ini dihadirkan karena pihaknya prihatin dengan kondisi pendidikan Indonesia di tengah pandemi Covid-19.
Dimana, banyak masyarakat khususnya di wilayah pesisir dan pinggiran mengeluhkan paket data saat ingin belajar via daring (online).
“Banyak berita yang kita dengar orang tua terpaksa mencuri handphone demi memfasilitasi anaknya. Pada sisi inilah yang dibangun Gerakan Bangkit Belajar dan akan berjalan maksimal seluruh Indonesia,” kata Jaelani, Rabu 12 Agustus 2020.
Menurutnya, tak menutup kemungkinan, pihaknya juga akan membuka posko di beberapa titik di Kota Kendari.
“Ini salah satu posko kita karena kita memilih berdasarkan identifikasi awal banyak keluhan masyarakat tentang minimnya fasilitas belajar online,” jelas Jay sapaanya.
Page 1 of 3
Discussion about this post