Prof Dadang mendukung ketulusan dan keikhlasan Jenderal Dudung membantu masyarakat. Menurutnya, penyaluran bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan terus digalakkan.
“Saya sangat apresiasi kebijakan yang membantu korban bencana dimana saja karena kita ini punya perikemanusiaan dan beradab,” katanya.
Lebih lanjut, Prof Dadang menguraikan empat hal yang dapat diteladani dari Jenderal Soedirman. Misalnya, soal keyakinan dia kepada Tuhannya.
“Jenderal Soedirman itu sampai tawakal menghadapi belanda dia berzikir,” katanya.
Kemudian, kata Prof Dadang, Jenderal Soedirman dikenal sebagai sosok yang memiliki ilmu tinggi, menerapkan kemanusiaan dan humanitas. Dengan begitu, Menurutnya, Jenderal Soedirman dicintai dan menjadi sosok inspirasi bagi banyak kalangan.
Discussion about this post