PENASULTRA.ID, KONAWE SELATAN – Untuk memenangkan pemilihan kepala daerah (Pemilukada) tanggal 9 Desember 2020 yang tinggal beberapa hari lagi, pasangan calon bupati dan wakil bupati Konawe Selatan (Konsel), Surunuddin Dangga dan Rasyid (SUARA) mengerahkan sebanyak 1.946 orang saksi.
Rincian saksi itu, sebanyak 1.946 orang saksi bertugas di 632 Tempat Pemungutan Suara (TPS) menjelang hari H sampai selesai perhitungan suara.
Kemudian 50 orang saksi yang akan bertugas di 25 kecamatan se Kabupaten Konsel. Setiapkecamatan dijaga dua orang saksi. Mereka ini nantinya akan bertugas sebagai saksi saat rapat pleno di Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).
Dengan demikian, total saksi Paslon SUARA yang dikerahkan sebanyak 1.946 orang. Mereka itu nantinya bertugas menjaga 632 TPS yang tersebar di 25 kecamatan.
Juru bicara Paslon SUARA, Samsu mengatakan pihaknya telah melatih 1.946 saksi TPS dan 50 saksi tingkat kecamatan selama 2 hari, terhitung sejak 30 November sampai 1 Desember 2020.
“Jadi jumlah saksi Paslon SUARA yang akan bertugas di setiap TPS sebanyak tiga orang. Satu saksi bertugas didalam area TPS sebagaiman ketentuan KPU, sedangkan dua saksi lainnya bertugas di luar TPS,” kata Samsu saat ditemui di Kendari, Selasa 1 Desember 2020.
Discussion about this post