<strong><a href="http://penasultra.id/" target="_blank" rel="noopener noreferrer" data-saferedirecturl="https://www.google.com/url?q=http://PENASULTRA.ID&source=gmail&ust=1616039611278000&usg=AFQjCNHaM-2PsGVfvlzmqfk5vYgZROF1RQ">PENASULTRA.ID</a>, BUTON TENGAH</strong> – Bupati Buton Tengah (Buteng) H. Samahuddin, pagi tadi, didampingi Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) H. Maynu kembali turun di lapangan meninjau beberapa proyek pekerjaan fisik di wilayah kekuasaannya. <a rel="noreferrer"><span style="color: #333333;">Pada kesempatan ini, Samahuddin bersama rombongan terlebih dahulu meninjau lokasi pembangunan kantor Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang terletak di Desa Nepa Mekar, Kecamatan Lakudo.</span></a> Samahuddin menuturkan, pembangunan kantor OPD ini didesain dua lantai dengan luas 15 x 31 meter. Anggarannya, senilai Rp5 miliar yang bersumber dari ABPD Buteng. "Untuk sementara tidak ada kendala, posisinya juga sudah bagus. Semoga pekerjaannya tetap lancar hingga selesai sesuai target,” kata Samahuddin saat ditemui di lokasi pekerjaan. Usai meninjau pembangunan kantor OPD, orang nomor satu di Buteng ini juga melanjutkan meninjau lokasi pekerjaan normalisasi jalan TMMD dan pengaspalan jalan simpangan lima Labungkari-Mone dan pelebaran jalan Mone-Lolibu. Pria yang akrab disapa La Ramo ini mengungkapkan, pekerjaan dengan nilai kontrak Rp5.491.169.000 ini ditargetkan rampung pada Desember mendatang. "Semua pekerjaan ini paling lama Desember sudah rampung. Khusus dalam kampung tahun depan akan diikutkan dengan pembangunan pagar seragam,” tuturnya, Kamis, 3 September 2020. Dengan adanya sejumlah pembangunan ini, Samahuddin berharap masyarakat dapat mendukung meskipun ada beberapa rumah yang terkena pelebaran jalan. "Masyarakat tidak permasalahkan, tentunya ini menjadi sebuah kesyukuran buat saya, kalau masyarakat bersama pemerintah sama-sama ingin membangun daerah,” tandasnya. <strong>Penulis: Amrin Lamena</strong> <strong>Editor: Irwan</strong> <strong>Jangan lewatkan video populer:</strong> https://youtu.be/km1oIaPv7hw
Discussion about this post