PENASULTRA.ID, KONAWE SELATAN – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Konawe Selatan (Konsel) bekerjasama dengan Pemerintah Daerah (Pemda) menggelar Sekolah Lapang Iklim (SLI) Pertanian Tematik di Kantor Desa Cialam Jaya, Kecamatan Konda, Sabtu 19 Juni 2021.
Adapun peserta SLI berjumlah 50 orang terdiri dari 40 Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) dan 10 petani.
Dihadiri Staf Ahli Bupati Konsel H. Agussalim, Kepala Balai Wilayah IV Makassar, Darmawan, Koordinator BMKG Provinsi Sultra Sugeng Widarko, Kepala Stasiun Klimatologi Konsel Aris Yunatas dan Kadis Tanaman Pangan Konsel, Hidayatullah.
Dalam sambutannya mewakili Bupati Surunuddin Dangga, Staf Ahli Bupati Konsel, Agussalim mengatakan laju pertumbuhan PDRB nasional sektor pertanian mempunyai peranan penting dalam menyelamatkan perekonomian dimasa pandemi Covid-19 kemudian terbukanya lapangan usaha bagi masyarakat.
Discussion about this post