Mantan Kadis Perindag Konsel itu berharap melalui Rakor dapat mengambil langkah strategis bagaimana ketersediaan bahan pangan betul-betul sampai, tersedia dan terjangkau harganya di tengah masyarakat.
“Yang sering menjadi kendala kita itu tidak sinkronnya data. Makanya saya minta instansi terkait untuk melakukan pendataan kemudian di laporkan di instansi terkait,” ucap Chadidjah.
Tak hanya itu, Chadidjah meminta Satgas Pangan bersinergi dengan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) untuk melakukan kegiatan yang bisa menenangkan masyarakat, mencegah terjadinya panic buying, dan memastikan kehadiran pemerintah di tengah kesulitan melalui beberapa intervensi yang akan dilakukan dalam jangka pendek, menengah, dan panjang.
Kepala Dinas Ketahanan Pangan (Ketapang) Setia Ningsih Mangidi mengaku dalam waktu dekat bersama Tim Satgas Pangan bakal segera melakukan monitoring di pasar-pasar. Guna memastikan ketersediaan bahan pangan dan harga yang stabil.
“Dalam waktu dekat kita akan segera melakukan monitoring sekaligus mendata ketersedian stok pangan serta mamastikan tak adanya lonjakan harga yang signifikan,” tutur Setia Ningsih.
Discussion about this post