Jika mengacu pada harga saham Adro per 22 September 2022, selembarnya senilai Rp4.100, maka nilai saham yang diberikan Habtry ke Indira mencapai Rp41 juta.
Kepala Pelaksana Harian (P.H) Kepala Kantor Perwakilan BEI Sultra, Ricky mengatakan, di Sultra sudah ada tiga investor yang menggunakan saham sebagai mahar. Sebelumnya di Kolaka Utara (Kolut) dan Konawe Utara (Konut).
“Semoga dapat menjadi trend yang positif bagi pasangan-pasangan lain yang akan melangsungkan pernikahan,” kata Ricky, Kamis 22 September 2022.
Sementara itu, Muhammad Habtry mengatakan, ia memilih saham sebagai mahar agar berbeda dari yang lainnya.
Sebelum memutuskan menanam sahamnya, dirinya melakukan penelitian terlebih dahulu untuk mengetahui dan memastikan perkembangan perusahaan yang sehat.
Discussion about this post