Adapun syarat pendaftaran peserta Santri Digitalpreneuer Indonesia 2022, yaitu santri atau santriwati, berusia 15-21 tahun, dan berkelompok (yang mana satu kelompok terdiri dari lima orang santri dari pesantren yang sama).
“Insya Allah santri-santri ini akan menjadi generasi digital untuk kebangkitan ekonomi Indonesia. Ayo daftarkan diri dan pesantrenmu. Isi formulir, lengkapi data diri, dan jadilah bagian dari Santri Digitalpreneur Indonesia 2022 untuk Indonesia bangkit,” kata Sandiaga Uno memungkasi.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai program ini dapat mengakses melalui laman www.santridigitalpreneurindonesia.com.
Editor: Ridho Achmed
Jangan lewatkan video populer:
Discussion about this post