Tak hanya soal ketertiban dan keamanan, Umar juga mengaku pihaknya sangat memperhatikan kebersihan pasar. Olehnya itu, petugas kebersihan dan keamanan pasar senantiasa disiagakan selama 1×24 jam.
“Khusus keamanan, kami selalu berkoordinasi dengan aparat kepolisian Polres Baubau dan instansi terkait lainnya guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif di lingkungan pasar,” tutur Umar.
Olehnya itu, Umar kembali mengimbau para pedagang khususnya yang berjualan di pinggir jalan, yang menggunakan trotoar dan ruas jalan agar secara sukarela masuk ke areal pasar sehingga tidak mengganggu aktivitas arus lalu lintas.
Diketahui, Pasar Karya Nugraha merupakan salah satu pasar tradisional teramai yang ada di Kota Baubau. Pasar yang dibangun oleh salah satu pengusaha bernama Suleman ini resmi digunakan sejak 2002 silam dan dikelola secara mandiri oleh swasta.
Discussion about this post