Sementara itu, Regional Director YPMI Wilayah Sultra, Rayyan Haris mengatakan, pencapaian Sultra di 2022 ini adalah yang terbaik semenjak pelaksanaan kontes Indonesia Top Model yang dilaksanakan sejak 1985.
“Karena disamping menyabet anugrah utama, yakni anugrah Top Model oleh Weena, Sultra juga memboyong 17 anugrah kategori lainnya, seperti best fotogenic, catwalk, talent, persahabatan dan beberapa kategori lainnya,” ujar Rayyan.
Terpisah, Weena mengaku bersyukur dan berterimakasih kepada semua pihak yang telah membantu memberikan dukungan hingga dapat mengikuti ajang kontes nasional ini.
“Anak-anak berbakat dari daerah pun juga dapat berprestasi di tingkat nasional, kuncinya adalah ketekunan, kedisiplinan dan doa,” Weena memungkas.
Untuk diketahui, kegiatan yang diselenggarakan oleh YAPMI ini diawali dengan karantina sejak 22 Juni di Jakarta.
Discussion about this post