PENASULTRA.ID, JAKARTA – PermataBank dan Astra Life beberapa waktu lalu telah resmi meluncurkan produk e-bancassurance terbaru yakni AVA iFamily Protection di PermataMobile X.
Head of Bancassurance & Direct Business Astra Life, Ancilla Lily mengatakan, produk ini merupakan asuransi kesehatan untuk keluarga Indonesia yang sangat mudah diakses.
Apalagi, memiliki proses pengajuan yang praktis, pilihan manfaat asuransi beragam, premi terjangkau hingga fitur polis asuransi elektronik (“e-polis”) dan tersedia bagi seluruh nasabah PermataBank melalui PermataMobile X.
“Kami fokus meningkatkan layanan untuk kemudahan nasabah. Dengan keunggulan fitur premi kembali 100 persen, santunan rawat inap hingga Rp3 juta/hari dan lainya membuat produk ini sesuai dengan kebutuhan masyarakat saat ini,” kata Ancilian melalui rilis persnya, Jumat 26 Maret 2021.
Discussion about this post