Pertamina menggandeng beberapa narasumber dan praktisi ahli dalam menyelenggarakan pelatihan ini. Setidaknya terdapat 4 silabus materi pembelajaran terdiri atas, kunci mengelola usaha unggul, panduan usaha produktif, cara jitu pelanggan puas, dan membangun relasi usaha yang di selenggarakan selama dua hari.
“Pelatihan kelas II Ini merupakan tahapan terakhir untuk menuju skala nasional. Dimana output yang diharapkan adalah mengajak peserta naik kelas, sehingga dapat bersaing dengan seluruh UMK yang berhasil tersaring dari seluruh Indonesia yang nantinya akan terpilih Champion pada tiap program kelasnya,” kata Fahrougi, Jumat 19 Juli 2024.
“Nantinya juga akan mendapatkan akses tambahan berupa hibah alat tepat guna yang akan meningkatkan produktifitas dari UMK yang ada,” ujarnya.
Salah seorang praktisi ahli di bidang management, Amin Hamdat mengapresiasi antusiasme dari para peserta UMK Academy.
“Antusias dari peserta sangat luar biasa, para peserta juga memiliki usaha skala industri rumah tangga dimana harapannya dari hasil kegiatan pelatihan ini para peserta UMK dapat mengaplikasikan ilmu yang telah di dapatkan, sehingga usahanya dapat berkembang lebih maju lagi,” tutur Amin.
Sementara itu, Mayang Azkia pemilik UMK Porei Store mengucapkan ucapan terima kasih dan apresiasi terhadap kegiatan pelatihan UMK Academy.
Discussion about this post