<span style="font-size: 17px;"><strong>PENASULTRA.ID, MAKASSAR</strong> - PT Pertamina Patra Niaga Sulawesi meraih penghargaan Zero Accident Tingkat Nasional dari Kementerian Tenaga Kerja.</span> <span style="font-size: 17px;">Penghargaan itu diberikan kepada </span><span style="font-size: 17px;">Region Manager HSSE Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi, </span><span style="font-size: 17px;">Sigit Trahmawan</span><span style="font-size: 17px;"> oleh Pj Gubernur </span><span style="font-size: 17px;">Sulawesi Selatan (Sulsel)</span><span style="font-size: 17px;">, Prof. Zudan Arif Fakrulloh dalam </span><span style="font-size: 17px;">acara Hari Jadi Sulsel ke-355 tahun di Rumah Jabatan Gubernur Sulsel, pada Kamis 17 Oktober 2024.</span> <span style="font-size: 17px;">“Penghargaan ini diberikan atas keberhasilan Perusahaan dalam mempertahankan kecelakaan Nihil 20 juta jam kerja selamat," kata Sigit.</span> <span style="font-size: 17px;">Menurutnya, penghargaan yang telah diraih oleh Pertamina Patra Niaga Sulawesi terkait Zero NOA/Number of Accident ini tidak terlepas dari peran seluruh Perwira Pertamina Patra Niaga Sulawesi dan support dari seluruh manajemen. </span> <span style="font-size: 17px;">“Terima kasih atas support dan kerjasama antar fungsi dan lokasi kerja di Regional Sulawesi sehingga bisa tercapainya penghargaan tersebut. Semoga pencapaian Zero NOA ini bisa tetap kita jaga & pertahankan dengan ikhtiar dan doa kita semua," ujar Sigit.</span> <span style="font-size: 17px;">Sementara itu, Area Manager Communication, Relation & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi, Fahrougi Andriani Sumampouw mengatakan, penghargaan ini merupakan apresiasi pemerintah yang perlu dijaga dan ditingkatkan, </span> <span style="font-size: 17px;">“Kami mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan atas penghargaan yang diberikan oleh kami, ini sebagai bentuk penghargaan sekaligus penyemangat untuk menjalankan operasional sesuai kaidah yang berlaku,” tutur Fahrougi.</span> <span style="font-size: 17px;">Diketahui bahwa penghargaan Kecelakaan Nihil (Zero Accident) merupakan penghargaan yang diberikan kepada perusahaan atau organisasi yang berhasil menciptakan lingkungan kerja yang aman dan bebas dari kecelakaan dalam periode tertentu.</span> <strong><span style="font-size: 17px;">Penulis: Yeni Marinda</span></strong><!--/data/user/0/com.samsung.android.app.notes/files/clipdata/clipdata_bodytext_241021_223549_659.sdocx--> <strong>Jangan lewatkan video populer:</strong> https://www.youtube.com/watch?v=e7aw-TKyn0k
Discussion about this post