“Hal ini menjadi motivasi kepada kami untuk terus meningkatkan pelayanan prima kepada para pelanggan kami,” tutur Wisnu.
Executive General Manager Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi, Erwin Dwiyanto mengapresiasi para pihak yang mendukung hingga suksesnya acara ini.
“Diharapkan kerjasama yang terjalin baik ini bisa terjalin lebih lagi dan sukses untuk kita semuanya,” Erwin menambahkan.
Terpisah, Area Manager Communication, Relation, & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi, Fahrougi Andriani Sumampouw mengatakan, pihaknya telah mempersiapkan semua agar pelaksanaan haji 2024 ini berjalan dengan lancar dan aman.
Mulai dari koordinasi secara intens dengan pihak terkait untuk memastikan ketahanan stok dan pelaksanaan pengisian pesawat sehingga dapat berjalan sesuai dengan jadwal haji flight yang dijadwalkan.
Kemudian optimalisasi ketersedian manpower dan manteinance sarfas yang cukup sehingga tidak perlu penambahan dari lokasi lain dan melaksanakan program 12 inisitif HSSE di lokasi AFT Hasanuddin Group sehingga safety awareness AFT dapat meningkat dan terjaga selama pelaksanaan Haji Flight 2024.
Discussion about this post