PENASULTRAID, MUNA – Pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2024 khususnya pemilihan gubernur dan wakil gubernur (Pilgub) Sulawesi Tenggara (Sultra) harus menjadi momentum penting untuk menentukan arah pembangunan daerah dan meningkatkan kesejahteraan rakyat.
Demikian hal tersebut dikemukakan oleh salah seorang pemuda asal Sultra, Argogon Wicaksana dalam keterangannya, Sabtu 10 Agustus 2024.
Pilkada, kata Argogon bukan hanya pergantian kekuasaan semata, tetapi bagaimana untuk memastikan suara masyarakat didengar dan dihargai.
Menurutnya, pesta demokrasi tahun ini harus benar-benar melahirkan pemimpin yang peduli dengan kondisi masyarakat dan mampu menyejahterakan rakyatnya.
Discussion about this post