Menurut Jaelani, pihaknya memilih Raup karena telah memenuhi syarat yang telah ditentukan oleh DPP PKB. Apalagi, Raup juga telah mengikuti tahapan penjaringan yang dimulai dari DPC, DPW dan DPP PKB.
Selain itu, PKB juga ingin menciptakan iklim demokrasi yang baik di Konut dengan mengusung calon yang dapat menandingi petahana.
“Setidaknya, ada lawan yang sepadan untuk petahana di pilkada Konut,” jelas Jay sapaannya.
PKB, katanya, akan berkoalisi dengan Partai Amanat Nasional (PAN) di Pilkada Konut.
Discussion about this post