Sejumlah OPD terkait, termasuk Perumda Pasar Kota Kendari sudah menyiapkan langkah-langkah untuk mengendalikan harga. Salah satunya pasar pangan murah yang akan digelar Dinas Ketahan Pangan, Dinas Perdagangan dan Perumda Pasar di sejumlah titik. Pasar murah ini juga akan melibatkan pihak ketiga seperti Kadin Sultra maupun UD Maju Motor.
Dinas Pertanian akan melakukan gerakan tanam cabe bekerjasama dengan Dinas Pendidikan yang dimulai di kebun-kebun sekolah dan pekarangan masyarakat. Dalam gerakan ini Dinas Pertanian akan menyiapkan bibit hingga 1 juta bibit. Sesuai rencana, penanaman padi akan dimulai di kawasan Amohalo Baruga, serta penanaman jagung untuk kebutuhan pakan ternak sesuai arahan Kementerian Pertanian.
Kemudian Dinas Perikanan akan menyetok ikan kebutuhan masyarakat hingga 50 ton di mesin pendinginnya untuk menjaga stok ikan kebutuhan masyarakat karena cuaca sedang buruk yang membuat nelayan tidak melaut.
Sementara Dinas Sosial menyediakan berbagai bantuan pemerintah. Di antaranya, program keluarga harapan (PKH), Bantuan Pangan Non Tunai dan sejumlah program lainnya baik bersumber dari APBN maupun APBD. Selanjutnya, Dinas Perhubungan akan memberikan bantuan pada sopir angkutan umum dan menyiapkan transportasi publik untuk pelajar/mahasiswa dan masyarakat.
Discussion about this post