Secara sosial ekonomi masyarakat di Provinsi Bangka Belitung cukup sejahtera, namun rata-rata budaya mengkonsumsi makanan sehat pada anak-anak masih rendah karena banyaknya makanan instan yg tersedia.
Untuk itu perlu dilakukan pelatihan dan bimbingan kepada wanita usia subur, ibu hamil dan ibu yang mempunyai balita tentang cara berinovasi dan berkreasi dalam pengolahan makanan berbahan pangan lokal yg cukup banyak tersedia seperti olahan makanan hasil laut, sehingga dapat menyajikan makanan yang menarik bagi anak dan memenuhi kebutuhan gizi serta menu yang beragam setiap harinya.
Ketua Tim Penyusun Policy Brief yang juga merupakan anggota Forum Rektor,Taufik Kurrohman mengatakan bahwa hasil kajian ini akan digunakan sebagai rekomendasi penyusunan kebijakan terkait penanganan stunting pada tingkat Provinsi dan Kabupaten/Kota sekaligus sebagai promosi kegiatan Dashat di Kabupaten/Kota agar didukung oleh pemerintah daerah.
Editor: Ridho Achmed
Jangan lewatkan video populer:
Discussion about this post