Diketahui, penilaian tahun sebelumnya, SAKIP Kabupaten Buton mendapat predikat CC. Naik status dari CC menjadi B perlu upaya konsisten. Penghargaan ini menjadi kado istimewa di penghujung kepemimpinan Bupati La Bakry dan Wakil Bupati Iis Elianti.
“Alhamdulillah, setelah sekian tahun berusaha menaikan status dari CC ke B membutuhkan upaya yang konsisten. Penilaian ini dilakukan oleh Kementerian PAN dan RB untuk menilai Sistem Akuntabilitas Instansi Pemerintah,” ujar Kepala Bappeda Buton Ahmad Mulia yang ikut mendampingi Bupati Buton di Jakarta.
Menurut dia, penilaian SAKIP ada tiga fokus utama yaitu lebih pada efisiensi dan efektivitas program, bagaimana anggaran yang dialokasikan itu benar-benar efektif untuk menyelesaikan prioritas pembangunan daerah, serta anggaran yang dialokasikan diterjemahkan pada tingkat bawah.
“Sementara Reformasi Birokrasi, dititikberatkan pada inovasi yang terbagi atas tiga yakni inovasi pelayanan, inovasi pada integritas dan inovasi terhadap ASN,” pungkas Ahmad Mulia.
Editor: Ridho Achmed
Jangan lewatkan video populer:
https://youtu.be/aEWnPFzZ29o
Discussion about this post