Menurut dia, momen Hari Pers Nasional (HPN) juga merupakan salah satu upaya memasyarakatkan kebiasaan menanam melalui program percepatan rehabilitasi mangrove di 9 provinsi termasuk Sultra.
Seminar Pariwisata di HPN Deklarasikan Sembilan Poin, Ini Isinya https://t.co/JxbLKnd6zl
— Penasultra.id (@penasultra_id) February 9, 2022
Ia meminta dukungan serta ucapan terimakasih pada semua pihak dalam menyukseskan program rehabilitasi mangrove.
Pencanangan rehabilitasi mangrove ini diikuti sejumlah Duta Besar negara sahabat Indonesia, 10 gubernur dan Wali Kota Kendari sebagai tuan rumah serta ratusan mahasiswa dan siswa pencinta alam.
Kepala Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai Hutan Lindung (BPDASHL) Sampara Mohammad Aziz menjelaskan, pihaknya menyediakan sebanyak 20 ribu bibit mangrove untuk rehabilitasi mangrove di Teluk Kendari.
Discussion about this post