<span style="font-size: 17px;"><strong>PENASULTRA.ID, KONAWE</strong> - Bupati Konawe, Kery Saiful Konggoasa (KSK) memberikan penghargaan kepada sejumlah tokoh dan perusahaan yang dinilai memiliki kontribusi terhadap pembangunan daerah. </span> <span style="font-size: 17px;">Piagam penghargaan itu diberikan dalam acara Ekspose Kinerja Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Konawe dalam 10 tahun terakhir pada Kamis, 2 Maret 2023.</span> <span style="font-size: 17px;">Salah satu penerima penghargaan tersebut adalah PT Obsidian Stainless Steel (OSS), perusahaan asal Tiongkok yang beroperasi di Kecamatan Morosi.</span> <span style="font-size: 17px;">Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Konawe, Cici Ita Ristianty mengatakan, penghargaan diberikan kepada PT OSS karena dianggap memberikan kontribusi besar terhadap pendapatan asli daerah (PAD). </span> <span style="font-size: 17px;">Selama 2022 PT OSS telah memberi pemasukan untuk daerah senilai Rp70 miliar. </span> <span style="font-size: 17px;">"Itu sumbernya dari pajak penerangan jalan atau PPJ non-PLN. Sumber penghasilan lainnya dari OSS juga ada. Tetapi, PPJ ini yang kontribusinya paling besar, sehingga kita berikan penghargaan," kata Cici melalui rilis persnya, Kamis 2 Maret 2023. </span> <span style="font-size: 17px;">Menurutnya, tahun ini (2023) pihaknya belum akan melakukan penarikan PPJ non-PLN kepada PT OSS. Bapenda masih terbentur aturan pusat, yakni UU Nomor 1 Tahun 2022. </span> <span style="font-size: 17px;">"Kita masih tunggu raperda atau rancangan peraturan daerah dan kemungkinan tahun 2024 sudah bisa kita tarik PPJ di OSS lagi," ujar Cici. </span> <span style="font-size: 17px;">Sementara itu, Kepala Finance PT OSS, Lin Kuo Cheng mengaku sangat gembira atas penghargaan tersebut. Ia juga mengucapkan terima kasihnya keada pemkab dan Bupati Konawe, Kery Saiful Konggoasa. </span> <span style="font-size: 17px;">"Kami akan mengikuti peraturan pemerintah sebaik mungkin dan sebisa mungkin akan membantu pemerintah ke depannya," </span><span style="font-size: 17px;">Lin Kuo memungkas.</span> <strong><span style="font-size: 17px;">Penulis: Yeni Marinda</span></strong><!--/data/user/0/com.samsung.android.app.notes/files/clipdata/clipdata_bodytext_230303_064930_082.sdocx--> <strong><span style="font-size: 17px;">Jangan lewatkan video populer:</span></strong> https://youtu.be/btie5KHCnrM
Discussion about this post