“Seperti buah anggur, melon, nangka, semangka, pepaya, dan buah naga,” kata Manajer Rajanya Es Kendari, Utari saat Grand Opening Rajanya Es Kendari, Sabtu 18 November 2023.
Menurut Utari, selain sup buah, juga ada es alvocado yummy, es cendol yummy, es campur pokat, es pelangi, es cendol brenebon, dan berbagai varian es lain.
“Masing-masing dibandrol dengan harga murah Rp15 ribu sampai dengan Rp20 ribu,” ujar Utari.
Selain menyiapkan menu es, juga ada menu pendamping lain yang bisa jadi alternatif pilihan bagi konsumen yang tidak suka es. Diantaranya ada nasi goreng jawa dan soto kudus. Harganya pun cukup terjangkau.
Discussion about this post