PENASULTRA.ID, KONAWE SELATAN – Untuk mendorong pertumbuhan ekonomi ditengah pandemi Covid-19, Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) mengadakan rapat koordinasi (Rakor) di Kantor Bupati Konsel, Senin 5 Juli 2021.
Rakor yang dilaksanakan secara luring dan daring ini dihadiri Kepala OJK Sultra, Arjaya Dwi Raya dan Kepala BI Sultra, Bimo Epyanto. Kemudian Ketua Kadin Konsel, Adi Jaya Putra Surunuddin dan perwakilan Ditjen Perbendaharaan (DJPb) Sultra serta jajaran perbankan.
Salah satu pemulihan ekonomi yang dibahas dalam rapat yakni pengembangan sektor Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang ada di Konsel.
Wakil Bupati Konsel, Rasyid mengatakan, dalam mendorong pertumbuhan ekonomi selain di sektor pertanian, perikanan, perkebunan dan pariwisata, pemkab menaruh perhatian lebih pada pengembangan UMKM.
“Namun, dampak pandemi Covid-19 turut mempengaruhi kinerja ekonomi dibeberapa sektor, termasuk pelaku usaha kecil,” kata Rasyid.
Menurutnya, guna membangkitkan geliat ekonomi di sektor UMKM, ia bersama Surunuddin Dangga menggandeng Pusat Investasi Pemerintah (PIP) untuk memberikan fasilitas layanan kredit lunak.
“Dengan harapan melalui bantuan permodalan, pelaku usaha mampu bertahan dan berkembang serta menjadi solusi peningkatan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat wirausaha,” terang Rasyid.
Vaksinasi Warga Hingga Malam Hari, Jokowi: Terima Kasih Baubau https://t.co/HFnfmkJB6u
— Penasultra.id (@penasultra_id) July 1, 2021
Discussion about this post