PENASULTRAID, BANDUNG – Penyanyi dan pencipta lagu Febree merilis single terbarunya yang berjudul “Ramadan (Hari Kemenangan)” pada 14 Maret 2025, untuk menyambut kedatangan bulan suci Ramadan.
Lagu ini hadir sebagai sebuah karya musik yang sarat dengan makna, menggambarkan kemenangan spiritual yang diraih umat Muslim setelah menjalani bulan penuh kesabaran, pengorbanan, dan kebaikan.
Febree, yang dikenal sebagai vokalis dan pencipta lagu, telah menyalurkan segala perasaan dan pengalamannya ke dalam lagu ini.
“Ramadan (Hari Kemenangan)” tidak hanya berbicara tentang kedamaian dan kebahagiaan di bulan Ramadan, tetapi juga menggambarkan kemenangan hati dan jiwa yang dirasakan umat Muslim di seluruh dunia setelah berpuasa sebulan penuh.
“Lagu ini merupakan persembahan khusus bagi umat Muslim yang merayakan bulan suci Ramadan. Saya ingin mengajak semua orang untuk merasakan makna sebenarnya dari bulan ini, yakni kemenangan spiritual dan kebersamaan dalam berbagi kebaikan,” ujar Febree dalam keterangannya, Kamis 13 Maret 2025.
Lagu ini menjadi sangat istimewa karena selain ditulis oleh Febree sendiri. Ia juga bekerja sama dengan produser musik Sunu Prasasti, yang dikenal sebagai sosok yang berpengalaman dalam industri musik.
Melalui kolaborasi ini, mereka menciptakan karya musik yang penuh harapan dan nuansa spiritual, dengan melodi yang lembut dan lirik yang menyentuh hati.
Dari sisi musik dan aransemen, lagu ini sedikit berbeda dari kebanyakan lagu yang bertemakan Ramadan pada umumnya.
Discussion about this post