<strong><a href="http://penasultra.id/" target="_blank" rel="noopener noreferrer" data-saferedirecturl="https://www.google.com/url?q=http://PENASULTRA.ID&source=gmail&ust=1616327449849000&usg=AFQjCNEws79hxB_HIqFntzg56EO5LK5e4g">PENASULTRA.ID</a>, BUTON TENGAH</strong> – Forum komunikasi pimpinan kecamatan (Forkopimca) Mawasangka Timur (Mastim) menggelar dzikir akbar dalam rangka memperingati tahun baru Islam 1 Muharram 1442 Hijiriah, di Masjid Babut Taqwa Lamena, Desa Lasori, Kamis 20 Agustus 2020. Camat Mastim Hermansyah mengatakan, tahun baru Hijiriah merupakan momen yang dinantikan setiap umat islam di dunia tidak terkecuali di kecamatan Mawasangka Timur. Karena merupakan bagian dari sejarah islam yang tidak bisa dipisahkan dengan kehidupan beragama umat muslim. “1 Muharam ini tidak hanya dikenal sebagai tahun baru islam, tetapi juga merupakan sejarah, dimana zaman Rasulullah ketika hijrah dari Mekah ke Madina bersama umat muslim lainya yang bertepatan 1 Muharam,” kata Hermansyah. Olehnya, lanjut dia, sebagai umat muslim wajib dan patut untuk memperingatinya sebagai bagian dari pelajaran berharga bagi kita semua. “Rasulullah SAW bersabda, barangsiapa hari ini lebih baik daripada hari kemarin, maka ia adalah orang yang beruntung. Barangsiapa hari ini sama dengan hari kemarin, maka ia adalah orang yang merugi. Dan barangsiapa hari ini lebih buruk daripada hari kemarin, maka ia adalah orang yang terlaknat. Maka dimomen 1 Muharam 1442 Hijriyah ini, agar kita lebih baik lagi dan bermanfaat bagi diri sendiri, keluarga, dan kemaslahatan umat,” ujarnya. Hermansyah berharap kegiatan serupa kedepannya agar terus dilaksanakan. “Tentunya bukan hanya tahun baru islam, tapi masi banyak hari-hari besar islam lainnya. Kedepannya saya siap memfasilitasi penyelenggaraan kegiatan hari-hari besar islam,” jelasnya. <strong>Penulis : Amrin Lamena</strong> <strong>Editor: Basisa</strong> <strong>Jangan lewatkan video populer:</strong> https://youtu.be/fs3NysTsbWk
Discussion about this post