Dalam mewujudkan visinya dia akan menerapkan pentahelix strategic yaitu, kolabosasi dari lima unsur goverment, academic, community, media dan business.
Selain itu, ia juga berjanji akan merangkul dan menyatukan kepengurusan KNPI yang telah terpecah menjadi tiga kubu.
“kita harus menyudahi konflik yang ada dan saatnya kita semua pengurus KNPI dari tiga kubu berkolaborasi dalam mewujudkan pemuda yang berkualitas, sekarang kesempatan bagi kita untuk memperbaiki benang kusut di internal KNPI Sulawesi Tenggara,” ujar Rami kepada penasultra.id, Selasa, 25 Mei 2021.
Kemudian ia juga akan merangkul semua organisasi kemasyarakatan pemuda (OKP) dibawah naungan KNPI dan mengajaknya untuk tumbuh dan berkontribusi bersama terhadap umat dan bangsa.
Discussion about this post