Semen Merah Putih sendiri berkomitmen, pelatihan ini bagian interen dalam meningkatkan pelayanan konsumen, dan seri pelatihan tersebut akan terus dijalankan di masa depan.
“Dengan Si Ahli Semen, Semen Merah Putih ingin memastikan bahwa setiap rumah yang dibangun tidak hanya mencerminkan kekuatan dan estetika. Tetapi juga memberikan kontribusi positif terhadap lingkungan,” pungkas Nyiayu.
Tentang Semen Merah Putih
Semen Merah Putih adalah produsen semen terkemuka di Indonesia, berkomitmen untuk menyediakan semen yang inovatif dan ramah lingkungan untuk industri konstruksi yang berkelanjutan demi membangun masa depan negeri yang lebih baik.
Diluncurkan pada 2012 oleh PT Cemindo Gemilang tbk unit usaha dari KPN Corp, Semen Merah Putih telah berhasil meraih posisi market share ke-3 pada penjualan kantong semen di Indonesia, dengan kapasitas produksi 6,4 juta ton klinker dan 11 juta ton semen per tahun. Mengoperasikan 9 pabrik yang melayani 17 provinsi di seluruh Indonesia.
Semen Merah Putih merupakan eksportir klinker terbesar di Indonesia. Pada 2022 melalui pabrik di Bayah, Banten, Semen Merah Putih dianugerahi sebagai Green Plant karena dilengkapi dengan teknologi manufaktur semen canggih dan terintegrasi dengan dermaga pelabuhan untuk pengiriman klinker ke pabrik penggilingan lainnya.
Pada 2022, Semen Merah Putih Watershield diperkenalkan sebagai semen PCC pertama dan satu-satunya yang memiliki teknologi Water Repellent untuk aplikasi struktural dan nonstruktural, membuktikan komitmen Semen Merah Putih dalam meningkatkan kualitas bangunan di Indonesia.
Editor: Ridho Achmed
Jangan lewatkan video populer:
Discussion about this post