Menurut Ketua Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Sulawesi Tenggara (Sultra) ini mengimbau masyarakat Kendari untuk terus menjaga lingkungan dengan cara tidak membuang sampah sembarangan.
“Sebaiknya manfaatkan sampahnya yang bisa diurai dan diolah kembali, sehingga kita tidak membebani bumi kita yang kemudian semakin berat dengan limbah yang kita hasilkan,” ujar Sulkarnain.
Gerakan Sepeda ini juga diikuti oleh Beberapa Kepala OPD lingkup Kota Kendari, Ketua TP PKK Kota Kendari, camat dan lurah se Kota Kendari.
Discussion about this post