<strong>PENASULTRA.ID, PADANG</strong> - Super Air Jet dengan penuh semangat mengumumkan peresmian rute internasional terbarunya, yang menghubungkan Bandar Udara Internasional Minangkabau di Padang, Sumatera Barat (PDG) dengan Bandar Udara Internasional Kuala Lumpur di Malaysia (KUL). Direktur Utama (Chief Executive Officer) Super Air Jet, Ari Azhari mengatakan, rute ini resmi beroperasi mulai 5 Oktober 2023 serta memberikan peluang tak terbatas bagi kalangan milenial dan semua jenis pelancong untuk explore pengalaman tak terlupakan. "Rute Padang-Kuala Lumpur adalah pilihan yang sangat sesuai dengan gaya hidup anak muda, dan inilah mengapa para pelancong harus mencobanya," kata Ari dalam keterangannya, Kamis 5 Oktober 2023. Rute ini menghubungkan Padang dengan Kuala Lumpur pergi pulang (PP), salah satu pusat penerbangan terbesar di Asia Tenggara, sehingga memberikan akses langsung ke berbagai destinasi internasional lainnya, membuka jalan bagi penjelajahan dunia yang lebih luas. Koneksi internasional yang mudah, pelancong kekinian dapat lebih cepat melanjutkan perjalanan ke destinasi internasional favorit melalui Kuala Lumpur ke Tiongkok, India, Sri Lanka, Jepang dan Saudi Arabia (Jeddah dan Madinah). Kuala Lumpur adalah pintu gerbang ke keindahan Malaysia, dari kekayaan budayanya hingga kelezatan kuliner jalanan, serta beragam tempat wisata yang mencakup Menara Kembar Petronas, Jalan Alor, dan berbagai taman yang menakjubkan. Bagi pencari petualangan, Kuala Lumpur menawarkan berbagai kegiatan seru, seperti hiking di Taman Negara, mengeksplorasi gua-gua, atau bahkan bermain paralayang di Bukit Kiara. Pilihan aktivitasnya makin banyak dan variasi. Super Air Jet menggunakan pesawat Airbus A320-200, kapasitas 180 kursi kelas ekonomi yang nyaman dan modern, memberikan pengalaman terbang yang menyenangkan dengan fasilitas terkini. Super Air Jet menawarkan beragam jadwal penerbangan yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan anak-anak muda. Keuntungannya, memberikan fleksibilitas tanpa batas dalam merencanakan petualangan Anda. "Rute Padang–Kuala Lumpur–Padang menghadirkan kesempatan untuk menjelajahi dunia, mengejar impian, dan menciptakan kenangan berharga. Jadi, jangan lewatkan kesempatan ini untuk merasakan petualangan internasional yang luar biasa ini," pungkas Ari. <strong>Editor: Ridho Achmed</strong> <strong>Jangan lewatkan video populer:</strong> https://youtu.be/76gdb6cq9hk?si=WJRpb_gGmGNK7h1O
Discussion about this post