<strong>PENASULTRA.ID, JAKARTA</strong> - Telkomsel berupaya mengakselerasi transformasi digital yang menyeluruh dan berkelanjutan di lingkungan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan para pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM). Hal itu dilakukan dengan mengadakan event virtual "Sinergi untu Negeri" yang dilaksanakan mulai 22 November hingga 31 Desember 2021. Menteri BUMN Republik Indonesia (RI), Erick Thohir mengatakan, pandemi Covid-19 menjadi momentum percepatan transformasi digital di berbagai bidang, baik dalam kehidupan masyarakat maupun Industri. Hadirnya industri 4.0, memberikan peluang yang besar, namun sekaligus menjadi tantangan untuk Indonesia. "Pasar Indonesia sangatlah besar, olehnya transformasi digital di lingkungan BUMN saat ini merupakan sebuah keharusan, kita harus menjadi tuan rumah di negara kita sendiri, termasuk sektor Industri maupun teknologi dan digital, dimana semua digunakan untuk pertumbuhan bangsa," kata Erik Tohir melalui rilis persnya, Selasa 23 November 2021. Ia berharap, kegiatan Sinergi Untuk Negeri ini dapat menjadi sarana pengenalan teknologi dan produk terbaru kepada masyarakat luas yang dimiliki oleh BUMN, khususnya Telkom dan Telkomsel. Sementara itu, Direktur Utama Telkomsel, Hendri Mulya Syam mengatakan, event Sinergi untuk Negeri adalah bentuk upaya Telkomsel dalam memperkenalkan solusi dan layanan digital di lingkungan BUMN dan UMKM secara berkelanjutan dalam pengembangan bisnis yang mendukung pertumbuhan ekonomi digital nasional. "Sebab Telkomsel merupakan bagian dari perusahaan BUMN TelkomGroup akan terus berupaya menjalankan perannya sebagai agen pembangunan dan enabler bagi seluruh elemen bangsa," ujar Hendri. Ditempat yang sama, Direktur Utama Telkom Indonesia, Ririek Adriansyah mengatakan, pandemi turut mendorong perubahan perilaku masyarakat menuju transformasi digital tujuh tahun lebih cepat. TelkomGroup menangkap ini sebagai peluang dan ruang untuk mentransformasi digital secara menyeluruh, khususnya UMKM sehingga dapat memberikan manfaat sebesar-besarnya bagi Indonesia. "Kami meyakini, digitalisasi akan membawa peluang yang sangat besar bagi bangsa untuk dapat meningkatkan daya saing secara cepat dan efisien di berbagai bidang," beber Ririek. <blockquote class="instagram-media" style="background: #FFF; border: 0; border-radius: 3px; box-shadow: 0 0 1px 0 rgba(0,0,0,0.5),0 1px 10px 0 rgba(0,0,0,0.15); margin: 1px; max-width: 540px; min-width: 326px; padding: 0; width: calc(100% - 2px);" data-instgrm-captioned="" data-instgrm-permalink="https://www.instagram.com/p/CWmiP4pv1AQ/?utm_source=ig_embed&utm_campaign=loading" data-instgrm-version="14"> <div style="padding: 16px;"> <div style="display: flex; flex-direction: row; align-items: center;"> <div style="background-color: #f4f4f4; border-radius: 50%; flex-grow: 0; height: 40px; margin-right: 14px; width: 40px;"></div> <div style="display: flex; flex-direction: column; flex-grow: 1; justify-content: center;"> <div style="background-color: #f4f4f4; border-radius: 4px; flex-grow: 0; height: 14px; margin-bottom: 6px; width: 100px;"></div> <div style="background-color: #f4f4f4; border-radius: 4px; flex-grow: 0; height: 14px; width: 60px;"></div> </div> </div> <div style="padding: 19% 0;"></div> <div style="display: block; height: 50px; margin: 0 auto 12px; width: 50px;"></div> <div style="padding-top: 8px;"> <div style="color: #3897f0; font-family: Arial,sans-serif; font-size: 14px; font-style: normal; font-weight: 550; line-height: 18px;">View this post on Instagram</div> </div> <div style="padding: 12.5% 0;"></div> <div style="display: flex; flex-direction: row; margin-bottom: 14px; align-items: center;"> <div> <div style="background-color: #f4f4f4; border-radius: 50%; height: 12.5px; width: 12.5px; transform: translateX(0px) translateY(7px);"></div> <div style="background-color: #f4f4f4; height: 12.5px; transform: rotate(-45deg) translateX(3px) translateY(1px); width: 12.5px; flex-grow: 0; margin-right: 14px; margin-left: 2px;"></div> <div style="background-color: #f4f4f4; border-radius: 50%; height: 12.5px; width: 12.5px; transform: translateX(9px) translateY(-18px);"></div> </div> <div style="margin-left: 8px;"> <div style="background-color: #f4f4f4; border-radius: 50%; flex-grow: 0; height: 20px; width: 20px;"></div> <div style="width: 0; height: 0; border-top: 2px solid transparent; border-left: 6px solid #f4f4f4; border-bottom: 2px solid transparent; transform: translateX(16px) translateY(-4px) rotate(30deg);"></div> </div> <div style="margin-left: auto;"> <div style="width: 0px; border-top: 8px solid #F4F4F4; border-right: 8px solid transparent; transform: translateY(16px);"></div> <div style="background-color: #f4f4f4; flex-grow: 0; height: 12px; width: 16px; transform: translateY(-4px);"></div> <div style="width: 0; height: 0; border-top: 8px solid #F4F4F4; border-left: 8px solid transparent; transform: translateY(-4px) translateX(8px);"></div> </div> </div> <div style="display: flex; flex-direction: column; flex-grow: 1; justify-content: center; margin-bottom: 24px;"> <div style="background-color: #f4f4f4; border-radius: 4px; flex-grow: 0; height: 14px; margin-bottom: 6px; width: 224px;"></div> <div style="background-color: #f4f4f4; border-radius: 4px; flex-grow: 0; height: 14px; width: 144px;"></div> </div> <p style="color: #c9c8cd; font-family: Arial,sans-serif; font-size: 14px; line-height: 17px; margin-bottom: 0; margin-top: 8px; overflow: hidden; padding: 8px 0 7px; text-align: center; text-overflow: ellipsis; white-space: nowrap;"><a style="color: #c9c8cd; font-family: Arial,sans-serif; font-size: 14px; font-style: normal; font-weight: normal; line-height: 17px; text-decoration: none;" href="https://www.instagram.com/p/CWmiP4pv1AQ/?utm_source=ig_embed&utm_campaign=loading" target="_blank" rel="noopener">A post shared by Penasultra.id (@penasultra.id)</a></p> </div></blockquote> <script async src="//www.instagram.com/embed.js"></script> Hadirnya program Sinergi untuk Negeri ini dia berharap dapat menjadi lokomotif bagi BUMN, pemerintah dan masyarakat, khususnya UMKM dalam mentransformasi digital yang mencakup seluruh sektor industri di Indonesia melalui beragam solusi digital terdepan. "Inisiatif ini merupakan bentuk inovasi dengan tekad agar produk digital TelkomGroup lebih dikenal dan solusinya dapat dirasakan masyarakat. Kami mendukung Indonesia menjadi lebih baik dan menjadi kekuatan ekonomi digital di Asia Tenggara," Ririek memungkasi. Untuk diketahui, Telkomsel Sinergi untuk Negeri merupakan virtual expo yang hadir dengan tiga program utama, yakni Virtual Exhibition, Virtual Sales Program, dan Webinar. Virtual Exhibition merupakan kesempatan bagi enterprise dan para pelaku UMKM untuk melihat berbagai showcase solusi digital inovatif yang dimiliki ekosistem digital Telkomsel. Pada Virtual Sales Program, para pengunjung dapat membeli berbagai produk dan layanan unggulan Telkomsel sesuai kebutuhan, seperti Telkomsel Orbit, beragam paket bundling, by.U, hingga layanan 5G untuk dapat merasakan berbagai manfaat kemudahan yang dihadirkan Telkomsel. Sementara, melalui Webinar Telkomsel menghadirkan para praktisi dan expert untuk dapat berbagi pengetahuan, pengalaman dan berbagai saran praktis terkait pengembangan ekosistem smart industry, smart agriculture, hingga transformasi dan digitalisasi sektor enterprise dan UMKM. <strong>Penulis: Yeni Marinda</strong> <strong>Jangan lewatkan video populer:</strong> https://youtu.be/QFccUzj5zdM
Discussion about this post