“Hal ini sejalan dengan komitmen Telkomsel yang akan terus mengedepankan pemberdayaan masyarakat Indonesia melalui kepemimpinan teknologi terdepan, yang juga akan mendorong hadirnya lebih banyak smart digitalpreneur anak negeri,” terang Hendri.
Ditempat yang sama, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Republik Indonesia (RI), Sandiaga Uno mengatakan, sebagai upaya mengembangkan sektor ekonomi kreatif, Kemenparekraf membutuhkan dukungan dari berbagai pihak, termasuk dari Telkomsel guna membuka peluang dan mencetak entrepreneur-entrepreneur baru.
Hadirnya platform Kuncie diharapkan dapat membantu anak bangsa Indonesia dalam meningkatkan keterampilan langsung serta menjembatani transmisi kompetensi dan keterampilan yang lebih efektif dan efisien untuk meraih kesuksesan.
“Olehnya saya sangat mengapresiasi Telkomsel yang sudah hadir selama 26 tahun melayani negeri, karena turut bergerak maju dengan mengembangkan ekosistem ekonomi digital yang inklusif dan berkelanjutan di Tanah Air,” ungkap Sandiaga.
Discussion about this post