“Dengan berbagai kemudahan yang kami tawarkan, semoga pelanggan dapat menjalankan ibadah Ramadan dan merayakan Idulfitri dengan lebih istimewa bersama Telkomsel,” kata Kuntum.
Selain itu, Telkomsel melalui program CSR bertajuk #SambungkanSenyuman, dengan turut berbagi kebahagiaan dengan masyarakat di berbagai wilayah Regional Sulawesi.
Program ini mencakup 26 dana bantuan ramadan untuk masjid dan yayasan, pelatihan keterampilan pemberdayaan untuk 100 perempuan, penyuluhan kesehatan, pemeriksaan, serta pemberian makanan dan vitamin untuk 100 ibu dan balita.
Tak hanya itu, paket takjil dan paket sembako juga disediakan untuk masyarakat prasejahtera, sebagai wujud kepedulian Telkomsel dalam menyemarakkan bulan Ramadan dengan berbagi kebahagiaan kepada sesama.
Mengambil tema “Jadikan Ramadan Terbaikmu”, Telkomsel Siaga Rafi 2025 tidak hanya menghadirkan jaringan dan layanan andal, tetapi juga semangat berbagi kebahagiaan melalui kontribusi yang bermakna.
“Melalui program sosial ini, kami ingin terus sambungkan senyuman dan memberikan dampak positif yang berkelanjutan kepada masyarakat Indonesia,” Kuntum memungkas.
Berikut titik-titik POI dan posko Telkomsel di Regional Sulawesi:
21 POI
Discussion about this post