Menurut Sekretaris BKKBN Sultra itu, kegiatan pengukuran dan intervensi serentak yang dilakukan secara nasional di 38 provinsi itu sebagai gerakan bersama yang melibatkan seluruh kementerian/lembaga, pemerintah daerah provinsi, kabupaten/kota, hingga pemerintah desa untuk mencegah lahirnya anak stunting baru.
Adapun sasaran pengukuran dan intervensi serentak ini, kata Muslimin adalah semua calon pengantin, ibu hamil, dan balita yang diharapkan datang ke Posyandu untuk dilakukan pendataan, penimbangan, pengukuran, edukasi, validasi, dan intervensi.
“Untuk itu kesiapan sarana dan prasarana seperti antropometri yang terstandar, kader yang kompeten, dan tenaga kesehatannya juga harus dipersiapkan dengan baik,” pungkasnya.
Penulis: Mujahidin
Editor: Ridho Achmed
Jangan lewatkan video populer:
Discussion about this post