PENASULTRA.ID, KOLAKA UTARA – Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Kolaka Utara (Kolut) resmi terbentuk.
Ketua DPC Partai Demokrat Kolut, Jumarding ditunjuk menjadi Ketua TKD Prabowo-Gibran Kolut. Sekretaris diisi oleh Adi Putra, dan bendahara diduduki oleh Hatija.
Penunjukkan tersebut berdasarkan Surat Keputusan (SK) Nomor SKEP/297/TKD-PG/XI/2023 yang tanda tangani oleh Ketua Tim Kampanye Nasional Prabowo-Gibran, Rosan Perkasa Roeslani dan Sekretarisnya, Nusron Wahid pada 23 November 2023.
Jumarding mengatakan, pihaknya akan bekerja keras meraih simpati masyarakat Kolut agar memilih pasangan nomor urut dua itu pada Pilpres 2024 mendatang.
“Kami menargetkan kemenangan pasangan Prabowo-Gibran sebesar 60 persen di Kolaka Utara,” kata Bakal Calon Bupati Kolaka Utara ini.
Discussion about this post