“Saya dan Pak ASR sudah berkomitmen untuk mewakafkan diri kami kepada masyarakat. Kami juga fokus untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” tutur Hugua.
Ia mengatakan, beberapa program prioritas untuk masyarakat mencakup bidang pendidikan, kesehatan dan ekonomi.
“Kami tidak ingin ada anak-anak yang putus sekolah, kita akan bantu sehingga semua anak bisa merasakan pendidikan. Bidang kesehatan kami ingin agar semua masyarakat bisa mendapatkan pelayanan kesehatan yang sama,” kata Hugua.
Sementara pada bidang ekonomi, kita akan membantu untuk mengurangi angka kemiskinan dan membantu masyarakat agar lebih sejahtera,” Hugua memungkas.
Penulis: Yeni Marinda
Jangan lewatkan video populer:
Discussion about this post