“Sedangkan untuk layanan panggilan suara, tercatat penurunan trafik layanan suara sebesar 5,7 persen dibandingkan hari biasa,” terang Moelky.
Telkomsel Pamasuka juga mencatat platform digital dan virtual yang berkontribusi terhadap penggunaan akses layanan data. Untuk layanan digital terdepan dari Telkomsel, tercatat terjadi lonjakan trafik penggunaan untuk layanan market place video on demand MAXStream Telkomsel sebesar 141 persen.
“Secara umum masyarakat selama Ramadan dan Idul Fitri ini juga masih banyak menghabiskan aktivitasnya dengan memanfaatkan sejumlah platform digital sebagai penunjang produktivitas untuk bekerja secara virtual dan belajar daring, seperti video streaming yang tumbuh sekira 5 persen, dibandingkan dengan hari biasa,” beber Moelky.
Ia mengaku, Telkomsel Pamasuka telah melakukan optimalisasi dan pengamanan operasional jaringan di 122 point of Interest (POI) yang secara khusus difokuskan di wilayah residensial, rumah ibadah, rumah sakit penanganan Covid-19, titik transit transportasi seperti bandara, terminal bus dan lainnya.
Discussion about this post