Ali Mazi mengucapkan selamat kepada para peserta yang memperoleh hasil terbaik pada ajang MTQ kali ini. Menurutnya, MTQ tidak hanya sekedar lomba meraih prestasi, lebih dari itu kegiatan ini merupakan sarana ibadah serta syiar dalam mengamalkan ajaran Alquran.
Kakanwil Kementerian Agama (Kemenag) Sultra, Fesal Musaad mengatakan bahwa MTQ adalah wahana persaudaraan, wadah silahturahim bagi seluruh putra daerah Sultra yang selalu menginginkan kedamaian dan kerukunan.
Sementara itu, Ketua Dewan Hakim V-MTQ ke XXVIII tingkat Sultra, KH. Mursyidin menyebut telah menghasilkan sejumlah qori/qoriah unggulan yang layak mewakili Sultra di ajang serupa di tingkat nasional dan internasional.
Untuk diketahui, berdasarkan keputusan Dewan Hakim, ditetapkan kafilah yang masuk dalam peringkat 10 besar pada V-MTQ ke XXVIII Provinsi Sultra, Kabupaten Kolaka berhasil menjadi juara umum dengan perolehan medali sebanyak 17 emas, 6 perak, dan 2 perunggu.
Discussion about this post