<strong><a href="http://penasultra.id/" target="_blank" rel="noopener" data-saferedirecturl="https://www.google.com/url?q=http://PENASULTRA.ID&source=gmail&ust=1613301391055000&usg=AFQjCNHR_1WxV2kibzDp_cRt3Nx2p68ZcA">PENASULTRA.ID</a>, KOLAKA</strong> – PT. Aneka Tambang (Antam) Unit Bisnis Pertambangan Nikel (UBPN) Sulawesi Tenggara (Sultra) mengadakan upacara pembukaan bulan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) secara daring (online) via zoom dan offline di halaman main office pada Senin, 18 Januari 2021. Dalam upacara tersebut, Wakil Bupati Kolaka, H. Muhammad Jayadin bertindak sebagai inspektur upacara. Sambutan Direktur Operasi dan Produksi PT. Antam, Hartono yang dibacakan oleh pembawa acara, Syamsul Bahri mengatakan, masa pandemi Covid-19 merupakan momentum bagi semua orang untuk memahami tentang pentingnya penerapan K3 di tempat kerja. “K3 merupakan kunci penting dalam rangka pencegahan Covid-19 guna menciptakan tempat kerja yang aman, nyaman, sehat menuju kecelakaan nihil guna peningkatan produktivitas di perusahaan kita cintai ini dapat segera terwujud secara nyata,” kata Hartono. Dalam menyongsong periode operasi 2021, pihak manajemen telah menyusun rencana dan strategi untuk mencapai kinerja K3 yang lebih baik dari tahun lalu. Diantaranya dengan memfokuskan pengawasan keselamatan kerja melalui aplikasi mobile Supersafe. “Sehingga kondisi dan tindakan tidak aman yang terjadi di lapangan dapat kita ketahui terupdate, untuk ditindaklanjuti secepat mungkin agar tidak terjadi kecelakaan. Peran dari seluruh pekerja baik pegawai, mitra kerja dan anak perusahaan sangat diharapkan dalam pengawasan keselamatan melalui aplikasi Supersafe tersebut,” terang Hartono. Sementara itu, Wakil Bupati Kolaka, H. Muhammad Jayadin membacakan Sambutan Menteri Tenaga Kerja Republik Indonesia (RI), Ida Fauziah mengatakan, pandemi Covid-19 jangan menurunkan semangat semua orang untuk terus menggelorakan pentingnya menerapkan K3 di tempat kerja. “Pandemi Covid-19 telah memberikan hikmah, perubahan tata kerja baru telah sama-sama kita laksanakan. Disisi lain kita tengah memasuki era revolusi industri 4.0 dimana ada beberapa jenis pekerjaan lama yang hilang dan beberapa jenis pekerjaan baru yang muncul,” beber Ida. Menurutnya, dengan munculnya jenis pekerjaan baru, kemungkinan potensi-potensi bahaya baru bisa saja terjadi. Strategi pengendalian agar tidak terjadi kecelakaan dan penyakit akibat kerja perlu dilakukan dan diantisipasi agar adaptasi pada kebiasaan baru menjadi bermakna untuk K3. Untuk diketahui, pelaksanaan bulan K3 2021 di PT Antam UBPN Sultra dilaksanakan selama satu bulan dengan berbagai kegiatan. Antara lain lomba poster K3, lomba video safety induction, lomba cerdas cermat antar satker secara online, pemilihan pegawai/mitra kerja teladan K3, penyuluhan supersafe serta penyuluhan vaksin covid-19. <strong>Penulis: Yeni Marinda</strong> <strong>Jangan lewatkan video populer:</strong> https://youtu.be/Gbh6Au1XZ6Q
Discussion about this post